Rekomendasi Font untuk CV untuk Terlihat Profesional

Kesulitan atau bingung dalam memilih font untuk CV Anda?.

Padahal teman-teman sangat butuh font tersebut untuk mengirim resume atau CV untuk melamar pekerjaan?

Jangan khawatir, tim ApriDesain sudah mengumpulkan sejumlah font yang akan membuat CV Anda terlihat profesional dan memikat HRD.

Cek daftar rekomendasi font untuk CV berikut ini!

Rekomendasi Font untuk CV yang Memikat

Berikut adalah daftar rekomendasi font yang bisa teman-teman gunakan untuk CV Anda, silakan sesuaikan dengan preferensi Anda, apakah CV yang dibuat di Microsoft Word, Google Docs, atau tipe CV ATS.

Calibri 

calibri

Font untuk CV yang pertama ada font sans-serif. Merupakan jenis font yang modern, bersih, dan rapi, sering digunakan dalam dokumen bisnis. Dengan keterbacaan yang tinggi di layar maupun cetak, Calibri menjadi pilihan utama untuk desain CV yang terlihat profesional dan mudah dibaca.

Arial

arial

Kedua ada font sans-serif yang sederhana dan familiar dengan keterbacaan yang sangat baik di berbagai ukuran.Arial memberikan kesan profesional dan bersahaja, menjadikannya pilihan umum yang aman dan efektif untuk CV yang berkesan.

Baca juga: Download Template CV Microsoft Word Gratis dan Bisa Diedit

Times New Roman

times new roman

Times New Roman adalah font untuk CV urutan ketiga dalam artikel ini. Font serif klasik yang formal dan elegan, sering digunakan dalam dokumen resmi. Memberikan kesan tradisional dan berwibawa, menjadikan Times New Roman sebagai pilihan yang tepat untuk CV dengan nuansa formalitas tinggi.

Helvetica

helvetica

Font sans-serif minimalis yang terkenal dengan kesederhanaannya. Helvetica sering digunakan dalam desain modern, memberikan kesan bersih dan profesional pada CV, serta memperlihatkan rasa percaya dir, cocok sekali untuk teman-teman gunakan.

Garamond

garamond

Font serif yang elegan dan klasik, sering digunakan dalam buku cetak. Jika Anda ingin sentuhan yang sedikit berkelas, maka Garamond akan sangat cocok untuk Anda gunakan ke dalam CV.

Baca juga: Contoh Desain CV Simple Profesional untuk Melamar Kerja

Georgia

Font untuk CV yang kelima ada Georgia, merupakan font serif yang mudah untuk dibaca, baik di layar maupun cetak. Georgia menawarkan kesan tradisional namun tetap modern, ideal untuk CV dengan banyak teks namun tetap ingin terlihat rapi dan profesional.

Verdana

Font sans-serif yang dirancang dengan keterbacaan tingkat tinggi, meskipun dalam ukuran kecil. Verdana merupakan salah satu font yang mudah dibaca, menjadikannya pilihan tepat untuk CV Anda yang memiliki banyak teks.

Trebuchet MS

Font sans-serif modern yang dinamis dengan karakter yang kuat. Trebuchet MS memberikan kesan energi dan profesionalisme, sangat cocok untuk CV teman-teman yang ingin tampil fresh (segar) dan tegas.

Cambria

Font serif modern yang dirancang untuk kenyamanan membaca di layar. Cambria memberikan kesan formal namun tetap modern, sehingga bisa menjadi pilihan yang ideal untuk CV Anda.

Baca juga: Cara Mudah Membuat CV di Microsoft Word

Book Antiqua

Font serif yang tergolong klasik namun elegan, font untuk CV yang satu ini mampu memberikan kesan formal dan berkelas. Book Antiqua terbilang cocok untuk CV yang ingin menunjukkan profesionalisme tinggi dan memberikan kesan kualitas serta perhatian terhadap detail.

Lato

Salah satu font favorit kami, yaitu Lato. Termasuk jenis font sans-serif modern dengan garis bersih dan tingkat keterbacaan yang baik.

Jika teman-teman ingin kesan segar dan profesional untuk CV Anda, maka ia akan sangat cocok untuk Anda pakai di dalam CV.

Roboto

Kedua belas ada Roboto, merupakan font yang dirancang untuk kenyamanan membaca di layar hp, tablet, dan komputer. Font Roboto ini sering digunakan dalam desain web, karena memberikan tampilan yang bersih dan kontemporer, meski begitu teman-teman tetap bisa untuk menggunakannya di dalam CV.

Open Sans

Ingin menampilkan kesan modern dan fleksibel di dalam CV teman-teman? Cobalah untuk menggunakan font Open Sans. Font ini tergolong aman untuk Anda gunakan dalam membuat CV.

Baca juga: Jenis Keren untuk Desain Logo & Desain Grafis

PT Sans

PT Sans cocok untuk Anda yang ingin CV-nya tampil lebih energik dan berbeda, namun tetap menjaga keterbacaan kalimat dan kesederhanaan.

Merriweather

Last but not least ada font Merriweather, merupakan font serif yang nyaman di mata, terutama untuk layar digital. Font ini akan memberikan kesan formal dan elegan, menjadikannya pilihan tepat untuk CV dengan teks yang banyak namun tetap ingin terlihat rapi dan profesional.

Bagaimana? Apakah sudah menemukan font untuk CV yang teman-teman suka? Selanjutnya kita akan membahas format dan ukuran font yang disarankan untuk CV.

Baca juga: Pengertian Tipografi dan Jenisnya

Panduan Jenis dan Ukuran Font

Mengutip dari Novoresume, ukuran font yang disarankan adalah antara 11 sampai 12 pt untuk teks normal, dan 14 sampai 16 pt untuk judul.

Sementara untuk jenisnya, Anda bisa memilih antara Serif atau Sans Serif.

Baca juga: Koleksi Font Tipografi Gratis untuk Diunduh

Hindari Font ini untuk CV Anda

Di bawah ini adalah sejumlah font yang perlu Anda hindari untuk desain CV Anda:

  • Brush Script.
  • Comic Sans.
  • Courier.
  • Papyrus.
  • Futura.
  • Lucida Console.

Jadi, sudah mantap memilih font yang mana? Apapun font-nya pastikan teman-teman bisa membacanya dengan mudah. jika masih bingung, Anda bisa minta tolong ke teman-teman Anda untuk menilainya

Demikianlah artikel mengenai daftar font terbaik untuk CV ini. Apabila ada pertanyaan atau ingin menambahkan, silakan tuliskan pesan Anda di kolom komentar, atau jika Anda ingin membuat website profesional custom silakan kunjungi halaman jasa pembuatan website ini.

Referensi:

https://www.indeed.com/career-advice/resumes-cover-letters/best-fonts-for-resume
https://novoresume.com/career-blog/resume-fonts

Tinggalkan komentar